Kelas D PGMI Ikuti Kegiatan Pramuka Materi PDKMK, Tanda Penghargaan, dan Tanda pengenal.

PGMI UIN Malang-Pramuka kelas D UIN Maulana Malik Ibrahim Malang melaksanakan kegiatan pramuka denganĀ  materi yaitu PDKMK, tanda penghargaan, dan tanda pengenal.Kegiatan penyampaian materi ini disampaikan oleh kak Nay. Materi yang terdapat pada PDKMK diantaranya yaitu prinsip dasar kepramukaan, kode kehormatan, sistem tanda kecakapan, sistem satuan terpisah untuk putra dan putri, kiasan dasar, serta sistem among.

Sedangkan pada tanda penghargaan peserta pramuka mempelajari tentang tanda penghormatan kegiatan, bintang tahunan, bintang wiratama, bintang panca warsa, bintang tahunan untuk anggota dewasa, bintang teladan,bintang darmabhakti, serta bintang tunas kencana.

Pada tanda pengenal gerakan pramuka mempelajari tentang tujuan, fungsi, macam-macam tanda pengenal gerakan pramuka (penutup kepala, setangan leher, nama regu putra dan putri, tanda satuan kwartir, tanda jabatan, tanda kecakapan umum, tanda kecakapan khusus), atribut pramuka putra/putri, serta tanda pengenal gerakan pramuka (penggalang, pandega, dan pembina ).