Fakultas llmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang berdiri tahun 1961, berdasarkan SK Menteri Agama RI Nomor 60 Tahun 1961 tanggal 18 Juli 1961 dengan nama Fakultas Tarbiyah. Pada tahun 2004 melalui Keputusan Presiden nomor 50 Presiden Republik Indonesia mengubah status STAIN Malang menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) Malang dengan 6 fakultas dan pascasarjana termasuk di dalamnya Fakultas Tarbiyah. Pada perkembangannya, Presiden RI pada tahun 2009 mengubah nama UIN Malang menjadi UINMaulana Malik Ibrahim Malang. Pada tahun 2013 nama Fakultas Tarbiyah UIN Maulana Malik Ibrahim Malang berubah menjadi Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.

1.   Identitas Unit Pengelola Program Studi

Nama Fakultas                                 : Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan

Perguruan Tinggi                              : Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Nomor SK pendirian UPPS                 : Nomor 60 Tahun 1961

Tanggal SK pendirian UPPS                : 8 Juli 1961      

Jumlah Program Studi Sarjana           : 8 Program Studi

No

Nama Program Studi

Status/

Peringkat

Jumlah Mahasiswa TS

Jumlah DTPS

Rerata IPK

1

Pendidikan Guru MI

A

720

26

3,64

2

Pendidikan Agama Islam

Unggul

982

39

3,74

3

Pendidikan IPS 

A

641

25

3,74

4

Pendidikan Bahasa Arab

A

716

28

3,77

5

Tadris Matematika

B

300

9

3,57

6

Pendidikan Islam Anak Usia Dini

B

328

10

3,63

7

Tadris Bahasa Inggris

B

365

10

3,62

8

Manajemen Pendidikan Islam

B

515

16

3,67

TOTAL

4.567

163

3,67

 

Alamat UPPS                                   : Jl. Gajayana No. 50 Malang Gd. FITK Lantai 1

No. Telepon                                    : (0341) 552398

Homepage                                      : https://fitk.uin-malang.ac.id

E-mail UPPS                                    : fitk@uin-malang.ac.id

2.   Visi, Misi, Tujuan dan Strategi UPPS

1.1 Kesesuaian VMTS

Penetapan VMTS UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Berdasarkan PMA Nomor 40 tahun 2018 tentang Statuta UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dan penetapan VMT FITK sesuai Keputusan Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Nomor 277 Tahun 2020, bahwa VMTS Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan sangat sesuai dengan VMTS universitas sebagaimana dapat dilihat pada tabel berikut:

Tabel 1.1.a: Keselarasan Visi Universitas dengan Visi Fakultas

Visi Universitas

Visi Fakultas

Terwujudnya pendidikan tinggi integratif dalam memadukan sains dan Islam yang bereputasi internasional

Terwujudnya Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan integratif dalam memadukan sains dan Islam yang bereputasi internasional

Tabel 1.1.b : Keselarasan Misi Universitas Dengan Misi Fakultas

Misi Universitas

Misi Fakultas

Mencetak sarjana yang berkarakter ulul albab

Mencetak sarjana ilmu tarbiyah dan keguruan yang berkarakter ulul albab

Menghasilkan sains, teknologi, seni yang relevan dan budaya saing tinggi

Menghasilkan sains tarbiyah dan keguruan yang relevan dan budaya saing tinggi

 

Tabel 1.1.c : Keselarasan Tujuan Universitas dengan Tujuan Fakultas

Tujuan Universitas

Tujuan Fakultas

Memberikan akses pendidikan tinggi keagamaan yang lebih luas kepada masyarakat

Memberikan akses pendidikan Ilmu Tarbiyah dan keguruan yang lebih luas kepada masyarakat

Menyediakan sumber daya manusia terdidik untuk memenuhi kebutuhan masyarakat

Menyediakan sarjana Ilmu Tarbiyah dan keguruan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat